DM, Blitar – Relawan Merapi 05 menyambut dengan sukacita kabar penunjukan Bambang Rianto sebagai Bakal Calon Walikota Blitar oleh DPP PDI Perjuangan. Penunjukan ini sesuai dengan aspirasi dari relawan dan masyarakat akar rumput yang mendukung Bambang Rianto di Pilkada Serentak 2024.
Ketua Relawan Merapi 05, Handoko Pramono, S.E., mengungkapkan kegembiraannya atas terbitnya surat tugas yang ditandatangani oleh Sekjen PDIP Hasto Kristianto. Surat tersebut menugaskan Bambang Rianto untuk mengkonsolidasikan partai pendukung, menyusun koalisi, dan menyiapkan persyaratan pendaftaran calon walikota dan wakil walikota di KPU Kota Blitar.
“Wah, ini kita sangat-sangat bahagia menyambut surat tugas tersebut, karena memang jago kita itu, Mas Bambang Rianto, benar-benar diharapkan masyarakat sebagai Walikota Blitar 2024-2029. Kita berkeyakinan kalau walikotanya Mas Bambang, Kota Blitar akan maju karena sosoknya yang luar biasa, sangat terbuka, dan dekat dengan masyarakat,” ujar Handoko Pramono pada Rabu (7/3/2024).
Pria yang akrab disapa Pak Dhe ini berharap Bambang Rianto segera menemukan pasangan wakil walikota dan menggalang partai-partai untuk bergabung dalam koalisi pengusung. Menurutnya, siapapun yang bergabung selama demi kepentingan bersama untuk kemajuan Kota Blitar akan didukung penuh oleh relawan.
“Monggo bergabung, saya kira Mas Bambang sangat terbuka kepada semua partai. Terpenting ikhlas dalam mendukung, demi mewujudkan kepentingan masyarakat umum. Memajukan Kota Blitar akan kita prioritaskan, jangan sampai mendukung demi kepentingan pribadi,” kata Handoko, yang merupakan kader lawas PDIP.
Handoko yakin, jika Bambang Rianto menjadi walikota, Kota Blitar akan menjadi kota yang lebih maju. Ia melihat Bambang Rianto sebagai sosok yang komunikatif dengan berbagai lapisan masyarakat, sehingga mampu merumuskan keinginan masyarakat untuk membawa Kota Blitar ke arah yang lebih baik.
“Kota Blitar yang selama ini sudah maju akan ditingkatkan semakin maju, misal infrastrukturnya, program RT Keren anggarannya ditambah, program pendidikan gratis bisa benar-benar gratis agar tidak seperti kemarin ternyata buku LKS siswa harus cari sendiri. Masukan seperti ini asalnya dari rakyat sehingga perlu adanya pemimpin yang mudah diajak omong dengan rakyat,” tuturnya.
Handoko juga menambahkan bahwa Bambang Rianto berusaha mencari anggaran dari provinsi atau pusat untuk mempercepat pembangunan Kota Blitar, mengingat APBD saja tidak cukup.
Diketahui bahwa Bambang Rianto mendapatkan surat tugas dari DPP PDI Perjuangan yang ditandatangani oleh Ketua DPP Prananda Prabowo dan Sekretaris Jenderal Hasto Kristianto. Surat bernomor 3008/ST/DPP/VII/2024 tanggal 1 Juli 2024 tersebut memberikan tugas kepada Bambang Rianto, yang akrab disapa Bambang Kawit, untuk melakukan persiapan sebelum mendaftar sebagai pasangan calon walikota dan wakil walikota di KPU.
Penulis: Dani Elang Sakti
Editor: Redaksi
Discussion about this post