DM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepri, Deby Maryanti mengucapkan selamat kepada Guru TK dan PAUD yang menerima insentif dari pemerintah setempat, Selasa (15/8/23).
Selamat kepada guru TK dan PAUD yang sudah menerima insentif dari pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, semoga bermanfaat dan berguna bagi kebutuhkan para guru,” ujar Deby.
Selain itu, anggota Komisi IV DPRD Kepri itu juga berharap kepada seluruh guru yang menerima insentif agar terus memberikan kontribusi yang bagus untuk anak anak TK dan PAUD. Sebab kata Deby guru TK dan PAUD tersebut merupakan ujung tombak dalam mengenalkan dunia pendidikan kepada anak anak.
“Guru guru ini seharusnya yang lebih kita perhatikan, sebab mereka ini adalah ujung tombak dalam memberikan pengetahuan kepada anak anak kita yang masih kecil dan belum mengetahui apa apa tentang pendidikan,” ucapnya.
Diketahui, Pemerintah menyiapkan anggaran yang untuk bantuan insentif serupa untuk seluruh Kabupaten Kota se-Kepri sebesar Rp 4,560 Miliar untuk 3.800 orang penerima. Masing masing guru menerima Rp. 1,2 juta pertahun nya.(adv)
Penulis: Alam
Editor: Tiara
Discussion about this post