DM, Blitar – Walikota Blitar Santoso membuka Bazar Ramadhan 2024 di Jalan Kenanga Kota Blitar pada Senin (1/4/2024). Bazar ini menjadi kesempatan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk mengembangkan usahanya dan meramaikan bulan Ramadhan.
Bazar Ramadhan 2024 difasilitasi oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Blitar. Selain UMKM, organisasi kemasyarakatan seperti KNPI, OK OCE, AUM, ASUMI, PKK, dan KWT juga turut meramaikan bazar dengan memamerkan produk unggulan mereka.
Walikota Santoso mengatakan bahwa bazar Ramadhan sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Bazar ini memberikan manfaat bagi semua kalangan, baik penjual maupun pembeli.
“Kepada para pedagang, saya berpesan agar menjaga kualitas barang yang dijual. Pastikan barang tidak kadaluwarsa, tidak mengandung zat berbahaya, dan tidak mengurangi timbangan. Perlakukan setiap pembeli dengan sebaik-baiknya,” ujar Walikota Santoso.
Walikota Santoso optimis para pedagang di bazar ini akan laris manis. Beliau telah menginstruksikan seluruh jajaran ASN untuk membelanjakan gaji THR-nya kepada UMKM dan pasar-pasar tradisional.
“Ini merupakan komitmen kita untuk memajukan UMKM dengan memberdayakan dan memborong produk lokal. ASN harus menjadi contoh dengan belanja minimal 200 ribu hingga 1 juta rupiah ke UMKM dan pedagang di pasar-pasar tradisional seperti Pasar Templek, Pon, dan Legi,” tandasnya.
Pembukaan Bazar Ramadhan 2024 ini sekaligus menjadi bagian dari perayaan Hari Jadi Kota Blitar ke-118. Diharapkan bazar ini dapat meningkatkan geliat ekonomi masyarakat dan memberikan kemeriahan di bulan Ramadhan.
Penulis: Dani Elang Sakti
Editor: Redaksi
Discussion about this post