DM – Gubernur Kepri, Ansar Ahmad bersama Penjabat (Pj) Walikota Tanjungpinang, Hasan meresmikan kawasan Kota Lama. Tempat ini berada di Jalan Merdeka dan Jalan Tengku Umar.
Ansar Ahmad mengatakan, saat ini kawasan Kota Lama Tanjungpinang sudah tertata dengan rapi. Jalan dan trotoar buat pejalan kaki terlihat bersih dan bisa menarik wisatawan.
Kedepannya, kata Ansar Pemprov Kepri bersama Pemko Tanjungpinang juga akan mempercantik Jalan Bintan, Pelantar I dan Pelantar II. Sebab, tiga tempat tersebut memiliki nilai khusus.
“Nanti lorong di Jalan Merdeka ke Jalan Bintan, akan kita tata betul. Karena lorong seperti itu punya nilai hebat. Akan kita lengkapi dengan lampu-lampu,” ujar Ansar, Sabtu (30/12/2023).
Ansar menyampaikan, semua icon yang ada di kawasan Kota Lama Tanjungpinang akan dikemas sebagus mungkin. Sehingga, wisatawan ramai-ramai datang ke Tanjungpinang, karena terdapat banyak tempat tongkrongan.
Kedepannya, menurut Ansar kemungkinan kawasan Kota Lama tidak ada tempat parkir. Sehingga, tempat tersebut hanya diperuntukan bagi pejalan kaki dan becak seni.
“Atau becak-becak seni kita buat. Ini menarik, walaupun terlihat sederhana,” ungkapnya.
Sementara itu, Pj Walikota, Hasan menyampaikan, ia sangat mengapresiasi Gubernur Kepri, lantaran sudah melakukan penataan di kawasan Kota Lama Tanjungpinang, hingga selesai.
“Kita akan lanjutkan membangun, dari Masjid Raya sampai ke SMP Katolik, lalu penataan gedung Gong-gong,” kata Hasan.
Melanjutkan penataan Kota Lama, kata Hasan akan dilakukan di tahun 2024 mendatang. Setidaknya, Pemko Tanjungpinang akan menyiapkan anggaran sedikitnya Rp.10 sampai 12 Miliar.
“Akan kita tata lampu-lampunya. Gedung Gong-gong akan kita rehabilitasi, dan panorama yang menjorok ke laut, akan kita benahi juga,” pungkasnya.
Penulis: Mael
Editor: Tiara
Discussion about this post