DM – Warga Desa Kawal, Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan masih resah soal adanya para pencari suaka atau imigran di Badhra Resort, yang kerap menggunakan kendaraan sepeda motor secara bebas.
Keresahan ini membuat warga tersebut tidak tahan, dan berencana akan mesweeping atau menertibkan, para pencari suaka yang bebas mengendarai sepeda motor di wilayah Desa Kawal Kabupaten Bintan inim
Ketua RT 03 RW 04 Desa Kawal, Agus Wahid mengatakan bahwa pihaknya terpaksa menunda menertibkan pencari suaka yang mengendarai kendaraan. Hal ini, berdasarkan hasil pertemuan antara warga Kawal, Polres Bintan dan pihak Kesbangpol Bintan.
Wahadi menyampaikan, para warganya akan memberikan peringatan terlebih dahulu terhadap pencari suaka yang kerap mengendarai sepeda motor.
“Kesbangpol juga akan buat sepanduk mengarahkan kepada imigran tidak pakai kendaraan lagi. Kita akan tetap pelan-pelan usahakan agar mereka tidak pakai kendaraan,” ujar Wahid saat dikonfirmasi, Senin (11/7/2022).
Jika para imigran Badhra Resort ini tidak menghiraukan peringatan ini, kata Wahid para warga di Desa Kawal tentunya akan mengambil langkah yang tegas.
“Initinya diperingati dulu, tindakan nanti liat kedepannya. Kalau masih bandel ya kita akan tertibkan,” ungkapnya.
Wahid menerangkan, peringatan ini merupakan langkah warga agar para imigran ini tidak semena-mena membawa kendaraan. Sebab, kecalakaan lalulintas yang melibatkan para imigran tersebut kerap terjadi di Desa Kawal Kabupaten Bintan.
“Sebenarnya bikin resah. Kita juga sudah pernah berkoordinasi dengan pihak terkait. Dan sudah ada beberapa kendaraan yang ditertibkan Satlantas Polres Bintan,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Satgas PPLN Kabupaten Bintan, Lukman mengakui langkah sweeping yang akan dilakukan warga Desa Kawal ini sudah lama direncanakan. Kata dia, menertibkan imigran yang kerap membawa kendaraan bukanlah wewenang warga.
“Tapi kewenangan Satlantas (Polres Bintan, Red). Lantas juga sudah menahan dua kendaraan yang digunakan para Imigran. Tapi warga juga meminta motornya dikeluarkan,” kata Lukman.
Dia menyampaikan, bahwa Satlantas Polres Bintan juga telah menegaskan kepada warga setempat, agar tidak menyewakan kendaraan kepada pencari suaka ini.
“Kalau masih ada pengungsi yang tidak tertib, laporkan ke Satgas saja dan catat nomor polisi kendaraan yang digunakannya,” tukasnya.
Penulis : Mael
Editor : Redaksi
Discussion about this post