
DM – Sejumlah warga asal Tanjungpinang, Kepri dudga menjadi korban penipuan berkedok arisan online. Bahkan, sejumlah masyarakat yang merasa menjadi korban melaporkan pemilik (Owner) arisan online G’Mes Gemilang ke Satreskrim Polres Tanjungpinang, pada Selasa (26/10/2021).
Salah seorang korban yang enggan disebutkan namanya merasa ditipu, lantaran sudah ikut serta dalam arisan online bersifat Daring alias online tersebut. Sebab, dirinya yang sudah menyetor Rp 15 juta ke arisan online G’Mes Gemilang untuk mendaftar, malah tidak ada kejelasan dari arisan itu.
“Saya baru saja mendaftar, tapi belum pernah menerima hasil dari arisan. Saya baru setor 15 juta,” ujarnya di Satreskrim Polres Tanjungpinang.
Korban yang merupakan seorang wanita itu menyatakan, bahwa pemliki arisan online G’Mes Gemilang adalah seoang berinisial ALS alias V, yang juga pemilik rumah makan di KM 8 Tanjungpinang.
Dirinya, menerangkan ALS menjanjikan bunga yang melebihi bungan bank serta jaminan pengembalian hingga pembayaran secara penuh oleh pengelola, jika uang arisan member tidak kunjung cair.
Sementara ada juga korban lainnya yang membuat laporan ke Polisi, lantaran merasa ditipu Rp 6 juta dalam arisan online tersebut. “Ada juga peserta yang nyetor sampai belasan juta. Saya nyetor Rp 6 juta,” ungkap korban.
Menurut informasi yang dihimpun, peserta arisan G’mes Gemilang mencapai ratusan peserta. Dalam arisan bodong itu, peserta menyetor uang dengan jumlah bervariasi sesuai slot arisan yang ditawarkan oleh owner.
Penulis : Mael
Editor : Redaksi
Discussion about this post