Persib Bandung Juara Paruh Musim BRI Super League 2025/2026 Usai Taklukkan Persija Jakarta 1-0

Persib Bandung sukses mengunci gelar juara paruh musim BRI Super League 2025/2026. Kepastian ini didapat setelah Maung Bandung menaklukkan rival abadinya, Persija Jakarta, dengan skor tipis 1-0 dalam laga pekan ke-17 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (11/1/2026).

Kemenangan dramatis ini dicetak melalui gol cepat Beckham Putra pada menit kelima. Hasil ini membawa Persib mengoleksi 38 poin, menggeser Borneo FC yang berada di posisi kedua dengan 37 poin. Sementara itu, Persija harus rela turun ke peringkat ketiga dengan 35 poin, disusul Malut United di posisi keempat.

Pertandingan bertajuk El Clasico Indonesia ini langsung berjalan panas sejak menit awal. Kedua tim menampilkan permainan terbuka, namun Persib Bandung mampu memanfaatkan momen krusial lebih dulu.

Gol pembuka keunggulan Persib tercipta pada menit kelima. Berguinho melakukan akselerasi dari sisi kanan penyerangan dan mengirimkan umpan silang ke jantung pertahanan Persija. Antisipasi yang kurang sempurna dari Bruno Tubarao dimanfaatkan dengan baik oleh Beckham Putra untuk menaklukkan kiper Carlos Eduardo.

Persija berupaya membalas di menit ke-17. Allano melakukan penetrasi dari sayap kiri dan memberikan umpan tarik di depan gawang. Sayangnya, Eksel Runtukahu terlambat menyambut bola sehingga kesempatan menyamakan kedudukan terbuang sia-sia.

Memasuki menit ke-25, tempo permainan sedikit melambat dengan duel perebutan bola lebih banyak terjadi di lini tengah. Gelandang kedua tim menunjukkan kualitasnya dalam mengontrol permainan.

Peluang Persija untuk menyamakan skor kembali hadir di menit ke-38 melalui Maxwell Souza. Namun, tendangan kerasnya berhasil digagalkan oleh kiper Persib, Teja Paku Alam. Jelang akhir babak pertama, Allano kembali mengancam gawang Persib dengan tendangan keras yang membentur tiang gawang. Bola liar sempat dikuasai Eksel Runtukahu, namun penyelesaian akhirnya tidak sempurna.

Babak kedua dimulai dengan petaka bagi Persija. Bruno Tubarao diganjar kartu merah langsung oleh wasit Ko Hyungjin pada menit ke-53 karena menginjak kaki Beckham Putra. Bermain dengan 10 pemain, Persija tetap menunjukkan perlawanan.

Memasuki menit ke-60, terjadi kemelut di depan gawang Persib yang nyaris berbuah gol balasan. Namun, Teja Paku Alam tampil sigap di bawah mistar gawang.

Persib mendapat peluang emas untuk menggandakan keunggulan di menit ke-77 melalui Ramon Tanque. Ia berhasil lolos dari kawalan pemain belakang Persija dan berhadapan satu lawan satu dengan Carlos Eduardo. Sayangnya, tendangannya masih bisa diblok oleh sang kiper.

Duel kedua tim semakin sengit memasuki 10 menit terakhir, diwarnai benturan fisik yang intens. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-0 untuk kemenangan Persib Bandung tetap bertahan.

Susunan Pemain:

PERSIB: 14-Teja Paku Alam (PG); 4-Julio Cesar, 5-Kakang Rudianto (Adam Alis 76′), 19-Alfeandra Dewangga (Putros 46′), 48-Patricio Matricardi; 2-Eliano Reijnders, 23-Marc Klok (c), 33-Thom Haye; 7-Beckham Putra (Ramon 68′), 94-Uilliam Barros Pereira, 97-Berguinho.

PERSIJA: 1-Carlos Eduardo; 5-Rizky Ridho (C), 6-Thales Lira, 21-Jordi Amat (Rio Fahmi 85′); 17-Allano, 77-Dony Tri (Cardoso 84′), 19-Hanif Sjabandi (Aditya 74′), 15-Van Basty, 88-Tubarao; 98-Eksel Runtukahu (Gustavo 65′), 99-Maxwell Souza (Witan 73′).