Marcos Santos: Kemenangan Arema FC adalah Buah Kerja Keras dan Persatuan di Bawah Tekanan
Arema FC berhasil mengakhiri putaran pertama BRI Liga 1 musim 2025/26 dengan raihan positif. Dalam laga terakhir pekan ke-17, tim berjuluk Singo Edan itu sukses menaklukkan Persik Kediri dengan skor tipis 2-1 dalam pertandingan yang berlangsung dramatis hingga menit akhir. Laga tersebut digelar di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, pada Minggu (11/1).
Berkat kemenangan ini, Arema FC kini menempati posisi ke-10 klasemen sementara dengan mengoleksi 21 poin. Raihan tiga angka ini menjadi krusial bagi tim untuk memperbaiki posisi di papan tengah.
Pelatih Arema FC, Marcos Santos, mengungkapkan rasa syukurnya atas performa anak asuhnya. Ia menilai kemenangan ini merupakan buah dari kerja keras kolektif yang dibangun di tengah situasi yang penuh tekanan. Tekanan tersebut diakui Santos sebagai bagian tak terpisahkan dari perjalanan tim musim ini.
“Pertama-tama, saya ingin berterima kasih kepada Tuhan, berterima kasih kepada para penggemar Arema yang percaya dan mempercayai kami, tetapi yang terpenting, kepada pemain yang telah memberikan segalanya, mendedikasikan diri mereka, dan yang bersama kami melewati masa yang sangat sulit,” ujar pelatih asal Brasil itu dikutip dari ileague.
Santos menambahkan bahwa catatan buruk di laga kandang, di mana Arema FC hanya mampu meraih tiga kemenangan dari sembilan pertandingan, menjadi salah satu sumber tekanan tersebut. Namun, ia menekankan pentingnya untuk tidak larut dalam euforia kemenangan.
“Saya juga ingin berterima kasih kepada Bos IB, yang selalu mendukung kami, Bos Inal, yang selalu mendukung tim Arema, dan juga tim pemain dan pelatih. Selamat kepada semuanya,” pungkas Marcos Santos dikutip dari ileague.