Koke Menatap Duel Atletico vs Real Madrid dengan Tekad Lupakan Memori Buruk di Metropolitano

Kapten Atletico Madrid, Jorge Resurreccion Merodio atau Koke, mengalihkan fokus jelang bentrokan krusial melawan Real Madrid di semifinal Piala Super Spanyol 2026. Pertandingan bertajuk Derby Madrid ini dijadwalkan berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Arab Saudi, pada Kamis (8/1/2026) waktu setempat atau Jumat dini hari pukul 02.00 WIB.

Dalam konferensi pers prapertandingan, Koke menekankan bahwa duel kali ini merupakan laga yang berdiri sendiri dan tidak memiliki kaitan dengan kekalahan telak Real Madrid 5-2 dari Atletico di kandang sendiri, Riyadh Air Metropolitano, pada 27 September 2025.

“Pertandingan di Metropolitano tidak ada kaitannya dengan pertandingan besok,” tegas Koke, menegaskan bahwa hasil di liga domestik tidak akan memengaruhi atmosfer dan tantangan di kompetisi piala.

Menurut gelandang timnas Spanyol tersebut, pertemuan kali ini akan menyajikan dinamika yang berbeda. Ia menyoroti pentingnya Atletico Madrid untuk menerapkan pendekatan baru guna memastikan langkah mereka terus berlanjut di turnamen.

Koke tidak menampik kualitas superior yang dimiliki calon lawannya. Ia mengakui Real Madrid sebagai salah satu klub terbaik di dunia dengan deretan pemain sarat pengalaman.

“Setiap tim memiliki kekuatan masing-masing,” ujar Koke. “Kita harus memainkan permainan yang kita yakini mampu kita lakukan untuk tetap bertahan dalam kompetisi ini.”

Kendati demikian, Koke meyakinkan bahwa Atletico Madrid siap memberikan perlawanan sengit.

“Mereka akan menjadi lawan yang sangat sulit. Itu jelas, karena mereka adalah salah satu yang terbaik di dunia,” Koke mengakui. “Tetapi, besok mereka akan menghadapi Atletico, yang akan memberikan segalanya.”

Lebih lanjut, Koke memandang pertandingan semifinal ini sebagai batu loncatan awal menuju ambisi Atletico Madrid untuk merengkuh gelar juara Piala Super Spanyol 2026.

Pemenang dari duel Atletico vs Real Madrid akan berhadapan dengan Barcelona di partai puncak. Tim Catalan tersebut telah lebih dulu memastikan diri melaju ke final setelah membantai Athletic Bilbao dengan skor 5-0.

Secara statistik di Liga Spanyol, Atletico Madrid menduduki peringkat keempat dengan 38 poin dari 19 laga, sementara Real Madrid berada di posisi kedua dengan 45 poin dari jumlah pertandingan yang sama. Namun, perbedaan posisi klasemen tersebut tidak menjadi fokus utama Atletico dalam menatap semifinal ini.