Klasemen BRI Super League Memanas, Pelatih Borneo FC Tak Terpengaruh Kejaran Persib dan Persija

Persaingan di papan atas klasemen BRI Super League 2025/2026 semakin memanas jelang akhir putaran pertama. Borneo FC masih kokoh di puncak dengan mengemas 37 poin, namun hanya berjarak dua angka dari Persija Jakarta dan Persib Bandung yang membuntuti di posisi kedua dan ketiga.

Posisi kedua tim ibu kota dan Maung Bandung tersebut juga tidak aman, mengingat Malut United membayangi di peringkat keempat dengan 34 poin. Pekan ini menjadi penutup paruh pertama kompetisi, di mana beberapa tim papan atas akan saling berhadapan.

Borneo FC dijadwalkan akan melakoni laga tandang melawan Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, pada Jumat (9/1/2026) sore WIB. Sementara itu, duel sengit antara Persib Bandung dan Persija Jakarta akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu (11/1) sore WIB.

Menanggapi ketatnya persaingan yang ada, pelatih Borneo FC, Fabio Lefundes, menunjukkan sikap tenang. Dalam konferensi pers jelang pertandingan, Kamis (8/1) sore WIB, ia menegaskan fokus utamanya adalah pada performa timnya sendiri.

Lefundes menyatakan tidak terlalu memikirkan hasil yang diraih oleh tim pesaingnya, termasuk Persib dan Persija. Analisis terhadap lawan tetap menjadi prioritas utama bagi tim pelatih. Ia juga menyatakan tidak ambil pusing apabila pendukung tim rival berharap Borneo FC meraih hasil minor di pertandingan mendatang.

“Kalau saya pada saya menyaksikan sepakbola saya menonton bukan karena saya mendukung salah satu tim untuk meraih kemenangan atau kalah. Saya melihat untuk saya analisa mereka,” ujar Fabio Lefundes kepada wartawan yang hadir, termasuk Vivagoal.

“Jadi, kalau mereka, mungkin, berharap kita besok dapat hasil yang kurang bagus, itu di luar kendali saya. Tapi, yang harus kita lakukan selalu kita kerja keras agar tetap di papan atas,” tambahnya, menegaskan komitmen timnya untuk terus berjuang.