DM, Blitar – PDI Perjuangan gelar Rapat Konsolidasi, dalam rangka penyerahan Surat Ketetapan (SK) Dewan Perwakilan Partai (DPP) PDI Perjuangan tentang penetapan Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar, pada Sabtu (05/11/2022).
Surat Ketetapan dibacakan oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Jawa Timur, Kusnadi menyebutkan penetapan dan pengesahan ketua, wakil ketua, sekretaris dan bendahara DPC PDIP Perjuangan masa bakti 2019-2024.
Rijanto Bupati Blitar 2015-2021 menjadi Ketua DPC, Suwito Sekretaris DPC menjadi Wakil Ketua Pemenangan Pemilu DPC, Supriyadi Ketua PAC Kecamatan Srengat menjadi Sekretaris DPC, Sugeng Suroso Wakil Ketua DPC menjadi Bendahara DPC.
Kusnadi mengatakan, penyerahan SK ini bukan untuk pergantian organisasi tetapi menuruskan keorganisasian tersebut. Mengingat sebelumnya kepengurusan Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar dalam bentuk pelaksana harian (Plh) dirangkap oleh Wisnu Sakti Buana, Wakil Ketua DPD Jawa Timur.
“Kemarin selama setahun itu kan Ketua DPC-nya di jabat oleh Pak Wisnu, tidak mungkin kan dia merangkap jabatan. Maka kemudian jabatan Ketua DPC harus di serahkan definitifnya ke pada yang lain. Maka hari ini DPC sesuai dengan surat keputusan tadi bahwa Pak Rijanto menjadi Ketua Definitifnya,” ungkapnya.
Kusnadi juga mengharapkan, dengan meneruskan tongkat estafet kepemimpinan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar ini adalah menargetkan bisa menang secara hattrick atau menang pemilu 3 kali berturut turut.
Rijanto sebagai Bupati Blitar tahun 2015-2021 yang terpilih menjadi Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar ini mengungkapkan, terpilihnya dirinya ini merupakan mandat langsung dari Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, sekaligus menjadi penghargaan baginya.
“Kedepannya dengan terpilihnya saya menjadi Ketua ini tentunya bersama teman-teman dan keluarga besar PDI Perjuangan, akan berjuang bersama masyarakat dan berjuang untuk masyarakat dan hasilnya untuk masyarakat Kabupaten Blitar. Menurut pengarahan Ketua DPD Pak Kusnadi, menjelang Pemilu tahun 2024 tentunya itu merupakan momentum kita harus kerja keras untuk meraih kemenangan di Pileg, Pilpres dan Pilkada,” katanya.
Di dalam wawancaranya, Rijanto mengatakan untuk Pemilihan Legislatif di Kabupaten Blitar sekarang ini mendapatkan 19 kursi di DPRD. Untuk kedepannya di Pileg tahun 2024 harus ada peningkatan. Termasuk kursi Bupati Blitar akan di rebut kembali.
“Tentunya kursi Bupati harus kita rebut kembali, siapa calonnya, ya harus kita tunggu tidak harus wajah lama. Kalau ada generasi muda yang bagus, kader yang bagus ya harus kita dukung, karena regenerasi ini kita harapkan harus bagus,” ujarnya.
Penulis: Dani Elang Sakti
Editor: Redaksi
Discussion about this post