DM – Sebuah speed boat milik Puskesmas Keliling Kabupaten Kepulan Anambas (KKA) yang membawa pasien, terombang ambing di Perairan Pulau Terkulai Tanjungpinang. Penyebabnya, speed boat itu kehabisan bahan bakar.
Kanit Gakkum Sat Polairud Polresta Tanjungpinang, Ipda Freddy Simanjuntak mengatakan kejadian itu terjadi pada Kamis (3/11/2022) sekitar pukul 21.20 WIB.
Awalnya, pihaknya mendapatkan informasi dari Sat Polairud Polresta Anambas, terkait ada speed boat Puskesmas Anambas mengapung diantara Pulau Terkulai dan Pulau Penyengat.
“Speed boat nya kehabisan bahan bakar. Dan sedang membawa pasien dari Tarempa Kabupaten Anambas ke Tanjungpinang,” ujar Ipda Freddy, Jum’at (4/11/2022).
Setelah mendapatkan informasi itu, personel Sat Polairud Polresta Tanjungpinang langsung mendatangi keberadaan speed boat tersebut. Saat tiba ditempat kejadian, speed boat Puskesmas ini ditemukan dalam kondisi mati mesin, lantaran kehabisan BBM.
Menurut keterangan Kapten Kapal, kata Ipda Freddy speed boat itu berangkat dari Tarempa pada Kamis pagi. Namun, saat mendekati Kota Tanjungpinang, speed boat mengalami mati mesin.
Ipda Freddy menyampaikan, Sat Polairud Tanjungpinang sempat melakukan pengecekkan keselamatan, terhadap para awak speed Boat Puskesmas keliling itu.
“Kemudian melakukan evakuasi dengan cara menarik Speed boat Puskesmas Keliling Anambas ke Dermaga Pelantar II Tanjungpinang,” tukasnya.
Penulis: Mael
Editor: Redaksi
Discussion about this post