DM – Menteri Kelautan dan Perikanan (KP), Sakti Wahyu Trenggono, dijadwalkan berkunjung ke Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pada hari ini, Rabu (19/10/2022).
Dalam agenda resmi yang disebarkan Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Natuna, Menteri KP dijadwalkan untuk melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) Studio Kebijakan Pembangunan (SP6107) dengan tema “Strategi Pembangunan Kawasan Pertanahan, Kelautan dan Perikanan Terpadu di Kabupaten Natuna”.
Rencananya, kegiatan ini akan dilangsungkan di Kantor Bupati Natuna, Jalan Batu Sisir, Bukit Arai, Kecamatan Bunguran Timur.
Dilansir dari sinarperbatasan.com, berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun dari Humas KKP, Menteri malah batal untuk menjalani kegiatan yang telah diagendakan sebelumnya. Ia hanya transit sementara di Bandara Lanud Raden Sadjad Ranai, Natuna.
“Bapak hanya transit aja, jam lima (17:00 Wib) kemudian langsung terbang ke Bangka Belitung,” ucap Didik, Humas KKP, saat ditemui di Kantor Bupati Natuna.
Dikatakan Didik, bahwa tujuan Menteri KP ke Bangka Belitung (Babel) untuk mengikuti kegiatan Presiden Joko Widodo, di kampung nelayan Babel.
“Iya, disana Presiden akan melaksanakan serangkaian kegiatan, termasuk kegiatan di kampung nelayan, jadi Bapak Menteri mesti menghadirinya,” katanya.
Sejatinya, Menteri Sakti akan menginap di Natuna selama 2 hari. Sebab, pada Kamis (20/10/2022) besok, juga sudah dijadwalkan untuk mengikuti kegiatan Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut, di Pasar Ranai, Natuna.
Padahal, Pemda Natuna justru sudah mempersiapkan segala sesuatu untuk menyambut kedatangan rombongan Menteri pengganti Menteri KP sebelumya, Edhy Prabowo tersebut.
“Masalah kebatalan kedatangan Menteri jangan tanya saya, kami hanya menyiapkan tempat saja,” ucap Sekda Natuna, Boy Wijanarko, yang juga turut ikut menunggu kedatangan Menteri KP di Kantor Bupati Natuna. (Zaki)
Discussion about this post