DM – Badan Pengawas Obat dan Makanan (Badan POM) meningkatkan kompetensi Duta Jamu Aman dan Duta Kosmetik Aman melalui kegiatan bertajuk “Advance Training Duta” yang merupakan bagian dari rangkaian BPOM Goes to School/Campus 2022.
Kegiatan tersebut digelar secara luring di Hotel Horison Ultima Bekasi, Jawa Barat serta daring melalui zoom meeting selama dua hari, 13-14 Juli 2022.
“Kalian merupakan duta terpilih dan terbaik yang mewakili daerahnya masing-masing,” ujar Deputi Bidang Pengawasan Obat Tradisional, Suplemen Kesehatan dan Kosmetik Badan POM RI, Reri Indriani dalam sambutanya pada pembukaan acara tersebut, Rabu (13/7) sebagaimana dilansir dari antaranews.com.
Terdapat 249 duta terbaik yang mengikuti acara ini, terdiri dari 213 Duta Kosmetik Aman dan 36 Duta Jamu aman dari seluruh Indonesia.
Selama dua hari kegiatan, mereka akan mengikuti serangkaian pelatihan, seperti teknik membuat presentasi dan infografis, public speaking, teknik membuat video digital, kelas kecantikan, pengenalan jamu Nusantara, serta tren pengawasan jamu/obat tradisional dan kosmetik.
Reri menilai menjadi Duta Jamu Aman dan Kosmetik Aman merupakan anugerah kompetensi untuk menjadi karakter generasi emas 2045 yang dapat berkontribusi bagi bangsa dan negara melalui peran aktif dalam mengampanyekan keamanan dan manfaat obat tradisional dan kosmetik di masyarakat.
Dia mengingatkan agar ilmu yang diperoleh para duta nantinya dapat dikreasikan dengan memanfaatkan teknologi informasi yang ada sehingga penyampaian pesan obat tradisional dan kosmetik yang aman dapat diterima dengan cepat dan luas di masyarakat.
“Sehingga masyarakat dapat terhindar dari produk yang berbahaya bagi kesehatan,” kata Reri.
Lebih lanjut Reri mengatakan pelaksanaan tugas para duta di dalam melakukan komunikasi, informasi, dan edukasi (KIE) perlu didukung oleh semua pihak.
Dia mengatakan perlu ada kolaborasi dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi untuk memfasilitasi tugas KIE para duta ke dalam kegiatan pembelajaran Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)
“Kami tentu mengharapkan Kemendikbudristek dapat mendorong perguruan tinggi dan sekolah yang telah memiliki Duta Jamu Aman dan Duta Kosmetik Aman untuk difasilitasi di dalam melaksanakan KIE di lingkungannya,” ucap Reri.
Sumber : antaranews.com
Editor : Redaksi
Discussion about this post