DM – Asosiasi Pariwisata Nasional (Asparnas) DPD Kepulauan Riau membagikan 100 paket sembako kepada korban banjir dan longsor yang ada di Tanjungpinang, Sabtu (16/1/2021) sore.
Ketua Asparnas Kepri, Mulyadi Tan mengatakakan 100 paket sembako tersebut dibagikan kepada masyatakat Teluk Keriting Kelurahan Tanjungpinang Barat dan Pinang Kencana.
“Kita hari ini serahkan Bansos untuk masyarakat yang terdampak bencana alam, berupa 100 paket. Untuk warga Teluk Keriting ada 90 paket dan Pinang Kencana 10 Paket,” ujar Mulyadi usai membagikan sembako.
Dirinya menuturkan, semua anggota Asparnas turun langsung dalam melakukan pembagian Bansos tersebut kepada masyarakat yang tertipa bencana alam.
Selain sembako, kata Mulyadi pihaknya juga turut membagikan alat Protokol Kesehatan (Protkes) seperti masker, hanstanitazer dan vitamin.
“Mengingat masyarakat tidak hanya membutuhkan sembako saja dalam kondisi Covid-19 ini, kmi berikan juga masker, hanstanitazer bahkan vitamin untuk masyarakat,” sebutnya.
Mulyadi mengakui, pihak Asparnas dalam hal ini juga melakukan Fogging nyamuk untuk area yang terkena banjir. Hal itu, sambung dia merupakan bentuk pencegahan Demam Berdarah (DBD) dalam kondisi cuuca yang tidak menentu.
“Kita juga melakukan Fogging, di area yang terkena banjir dan longsor, itu untuk cegah DBD, jangan sampai dalam kondisi Covid-19 yang masih mewabah diTanjungpinang, kasus DBD malah naik,” ungkapanya.
Dirinya juga berharap, dengan bantuan berupa sembako dan alat Protkes tersebut dapat dimanfaatkan masyarakat dengan baik, dan apa yang diberikan oleh Asparnas Kepri dapat terbantu.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua RT 5 RW 15 Kelurahan Tanjungpinang Barat, Barat merasa senang dengan bantuan yang pihak Asparnas berikan.
“Kita sangat senang, karena terbantu dengan bantuan sembako ini. Karena bantuan ini baru pertama kali kita terima, yang jelas kita membutuhkan sembako ini juga, soalnya beras kita banyak terendam banjir,” tukasnya.
Penulis : Mael
Discussion about this post