DM – Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau menggelar pelatihan bagi pelatih untuk pelatihan stimulasi, deteksi, intervensi dini tumbuh kembang (SDIDTK) dan pemberian makan pada balita dan anak Prasekolah tingkat Provinsi Kepulauan Riau di Bapelkes batam, Kamis (03/10/2024).
Kegiatan dilaksanakan secara klasikal selama 12 hari, mulai tanggal 22 September hingga 03 Oktober 2024.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri Mohammad Bisri mengatakan kegiatan ini bertujuan Meningkatnya status gizi dan kesehatan, tumbuh kembang dan kelangsungan hidup balita, Ibu Hamil dan Remaja.
“Meningkatkan status gizi Balita, Ibu Hamil dan Remaja melalui Pemberian Edukasi mengenai pencegahan Ibu Hamil KEK dan Balita Kurus,” katanya.
Dijelaskan Bisri, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi Balita bertujuan untuk meningkatkan berat badan dan memperbaiki status gizi Balita melalui pemberian makanan tambahan berbahan pangan lokal sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.
“Sasaran penerima makanan tambahan berbahan pangan lokal adalah Balita gizi kurang (wasting) baik dengan atau tanpa stunting, Balita berat badan kurang (underweight), dan Balita tidak naik berat badan (T) untuk mencegah Balita mengalami masalah gizi yang lebih berat,” ungkapnya.
PMT lokal bagi Ibu hamil bertujuan untuk mencapai kenaikan berat badan Ibu hamil sesuai dengan usia kehamilan dan memperbaiki status gizi. Sasaran kegiatan PMT lokal adalah Ibu hamil kurang energi kronis (KEK) dan Ibu hamil risiko KEK.
“Pelaksanaan PMT lokal bagi Ibu hamil dimulai dengan kegiatan deteksi dini dan penemuan kasus melalui Antenatal (ANC) terpadu, tata laksana dan rujukan,” tuturnya.
Pencegahan Bumil KEK pada remaja dan ibu hamil adalah dengan mengubah pola hidup kea rah polah hidup sehat dengan konsumsi gizi seimbang, pola istirahat cukup dan aktivitas fisik teratur.
Sasaran kegiatan ini 240 orang elemen masyarakat terdiri dari lintas program Dinas Kesehatan dan Puskesmas se-Kabupaten Lingga, Duta Genre, Kader UKS, Kader Remaja, PMR, dan Organisasi Profesi.(Adv).
Penulis : Rudi
Discussion about this post