DM – Pendidikan dan perkembangan anak usia dini sangat penting dalam membentuk karakter dan keterampilan di masa depan.
Maka, dalam menumbuhkan minat baca di usia dini perlu langkah yang lebih intens melalui peran dengan memperkenalkan mereka pada perpustakaan.
Dalam hal ini, Yusi Hartati, Sub Koordinasi Budaya Literasi Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Kepulauan Riau mengatakan pihaknya sudah melakukan promosi dengan menganjurkan para anak usia dini datang ke Perpustakaan.
“Usia dini itukan seperti TK, kita anjurkan ke Perpustakaan, disitu ada ruangan khusus untuk anak-anak, disitu kita ajak bermain kita undang dengan datang ke sekolah-sekolah TK,”ujarnya Senin (18/03).
Dikatakannya, Anak-anak tersebut dengan datang ke Perpustakaan melalui ruang anak khusus dapat melihat buku-buku serta didampingi oleh orang tua.
“Kalau anak-anak itu ingatannya kuat, jadi mereka melihat buku bergambar, buku bercerita dengan melihat itu saja mereka sudah mengerti,” jelasnya
Maka, Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Kepulauan Riau lanjutnya, selalu melakukan promosi dengan mengajak anak usia dini datang ke Perpustakaan melalui sekolah TK.
“Dengan memberikan semangat kepada anak-anak kita juga mengadakan lomba mewarnai, agar tambah semangat lagi serta mengingat,”tuturnya.
Untuk diketahui juga, Perpustakaan dapat menjadi tempat yang menyenangkan bagi anak-anak untuk belajar dan bereksplorasi.
Perpustakaan menyediakan banyak sumber daya literasi dan aktivitas yang dapat membantu anak-anak belajar sambil bermain.
Memperkenalkan perpustakaan pada anak usia dini dapat membantu meningkatkan kemampuan mereka dalam berbahasa dan berbicara.(Adv)
Penulis: Redaksi
Editor: Redaksi
Discussion about this post