DM – Lembaga Adat Melayu (LAM) Tanjungpinang tabalkan gelar dato Setia Amanah kepada Hasan, selaku Penjabat (Pj) Walikota setempat, Jumat (8/12/2023).
Ketua LAM Kota Tanjungpinang, Juramadi Esram mengatakan pemberian gelar ini untuk mengisi pemangku adat Dato Setia Amanah yang sempat mengalami kekosongan.
Ia menerangkan, walaupun jabatan Pj Walikota bersifat sementara waktu, namun tugas dan tanggungjawabnya sama dengan Walikota defenitif.
“Semua kebijakan tugas-tugas Walikota definitif sama yang dia emban sebagai Pj Walikota,” ujar Juramadi.
Mengingat tugas yang berat, LAM Tanjungpinang merasa perlu memberikan dorongan kepada Hasan, untuk menjadi pemangku Dato Setia Amanah.
“Alhamdulilah beliau (Hasan) berkanan di tabal sebagai Dato Setia Amanah,” ungkapnya.
Gelar tersebut, akan melekat kepada Hasan sampai jabatan Pj Walikota Tanjungpinang selesai.
” Mudah-mudahan dengan gelar Dato Setia Amanah ini maka beliau menjadi betul-betul menjadi setiawan dan amanah dalam menjalankan tugasnya,” tutupnya.
Sementara itu, Hasan menyampaikan rasa bahagia sekaligus bangga. Sebab, ia berdiri didepan tokoh-tokoh adat dan orang tua.
Menurutnya, hal ini sebagai sebuah tanggungjawab dan amanah yang harus diemban setiap menjalan tugas pemerintahan di Kota Tanjungpinang.
“Dihadapan orang tua, tokoh-tokoh adat kami memohon doa restu dan dukungan bahwa amanah yang kami emban dalam melaksanakan tugas Pj Walikota,” tambahnya.
Hasan menambahkan, ia sudah hampir dua bulan dan dua minggu memimpin Kota Tanjungpinang, dalam menjaga kondisi wilayah bersama-sama dengan FKPD yang selama ini banyak memberi masukan-masukan yang membangun.
“Untuk itu mohon 10 jari didepan orang tua, tokoh-tokoh adat, dan masyarakat mohon tunjuk ajarnya, bimbing kami agar kami bisa menyelenggarakan pemerintahan dengan penuh amanah dan sebaik baiknya sesuai perundang-undangan yang belaku,” pungkasnya.
Penulis: Mael
Editor: Tiara
Discussion about this post