DM – Ratusan stand UMKM dan Kopi yang ikut memeriahkan event Tanjungpinang Fest atau Festival Kopi Merdeka 2023, meraup omzet penjualan senilai Rp. 1 Miliar lebih.
Sedikitnya ada 104 stand yang ada di bazar Jalan Merdeka dan Tengku Umar Tanjungpinang itu. Omzet senilai miliaran rupiah ini mereka raup usai berjualan selama festival ini berlangsung.
“Total keuntungan Rp. 1 Miliar lebih. Jadi ini bukti, Festival Kopi Merdeka dapat membantu para UMKM yang ada di Tanjungpinang,” ujar Ketua Panitia Festival Kopi Merdeka 202e, Syahri Darma Putra, Jumat (1/9/2023).
Dia merinci, ratusan stand di bazar Festival Kopi Merdeka terdiri dari 70 stand UMKM, 30 stand kopi dan 4 stand lagi dari binaan Bank Indonesia (BI) perwakilan Kepri.
Selain itu, kata Putra setidaknya ada 6.700 warga dari dalam dan luar daerah Tanjungpinang, yang datang memeriahkan Festival Kopi Merdeka selama empat hari.
Saat hari pertama, masyarakat yang datang ada sebanyak 500 orang. Kemudian bertambah pada hari kedua, yakni sebanyak 1.000 orang. Selanjutnya 2.700 orang dihari kedua dan 2.500 orang dihari ketiga
“Diperkirakan ada 6.700 masyarakat yang hadir memeriahkan Festival Kopi Merdeka tahun ini. Rata-rata dari Tanjungpinang dan Bintan, tapi ada juga dari luar daerah Kepri,” ungkapnya.
Menurutnya, ribuan warga ini juga datang untuk membeli dagangan yang dijual di stand UMKM maupun Kopi, di bazar Festival Kopi Merdeka.
“Tahun ini, kita juga menyajikan berbagai macam lomba seperti foto dan video, fashion show, band, dan vokal grup. Banyak masyarakat yang berpartisipasi dalam ajang yang kita adakan,” pungkasnya.
Penulis: Mael
Editor: Tiara
Discussion about this post