DM – Warga Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepri dihebohkan dengan penemuan mayat pria paruh baya di sebuah ruko yang ada di Jalan Gatot Subroto, pada Rabu (16/8/2023) malam.
Penemuan mayat ini menjadi pusat perharian para masyarakat yang melintas.
Ketua RT 01 RW 02 Kelurahan Kampumg Bulang, Ismail Flandri mengatakan awalnya ia mendapatkan laporan, soal ada warganya yang tidak keluar rumah selama tiga hari.
“Kita dapat info pukul 22.00 WIB. Saya dapat telpon dari tetangganya, sudah 3 hari tidak keluar rumah. Nama mayarnya Fabian, umur 60 tahun keatas,” ujar Ismail di lokasi kejadian.
Usai menerima laporan tersebut, ia langsung menuju ke kediaman korban. Kala itu, Ismail meminta bantuan warga setempat untuk mendobrak pintu ruko.
“Saat didalam, korban sudah meninggal. Jadi kita langsung lapor polisi untuk ditindak lanjuti,” ungkapnya.
Ismail menyampaikan, korban diketahui sudah lama tinggal sendiri di Ruko tersebut. Sebab, istri dan anaknya telah diusir oleh korban.
“Memang tinggal sendiri. Dari pengakuan istri dan anaknya, mereka diusir. Dia disini (ruko) ngontrak,” pungkasnya.
Hingga saat ini, tim Inavis Polresta Tanjungpinang masih tengah melakukan evakuasi mayat tersebut.
Penulis: Mael
Editor: Alam
Discussion about this post