DM – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kota Tanjungpinang melaksanakan kegiatan seminar public speaking di Hotel Pelangi, Sabtu pagi (1/7/23).
Kegiatan yang mengangkat tema Pemuda Aktif Dalam Partisipasi Sebagai Upaya Merealisasikan Arah Bangsa itu dihadiri oleh, perwakilan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Kepulauan Riau, yang diwakili oleh Soekarno sekaligus membuka secara resmi kegiatan tersebut.
Soekarno, yang menjabat selaku Kabid Ketahanan Seni, Budaya, Agama dan Kemasyarakatan di Kesbangpol Kepri, mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh IMM itu.
“Dengan adanya kegiatan ini sesungguhnya sangat penting untuk merealisasikan arah bangsa sesuai dengan tema yang diangkat adek adek Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kota Tanjungpinang ini,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua IMM Tanjungpinang, Sahril Nasution, mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia dan peserta yang sudah terlibat aktif dalam berjalannya kegiatan yang sangat bermanfaat ini.
Namun, Sahril juga meminta maaf kepada mahasiswa lain yang belum bekesempatan ikut dalam kegiatan seminar ini.
“Antuasias mahasiswa cukup tinggi, hanya saja kegiatan ini memiliki kuota yang terbatas sehingga mereka perlu mengeleminasi beberapa teman teman mahasiswa yang sudah mendaftar,” jelasnya.
Dirinya pun berharap, semoga dapat selalu melaksanakan kegiatan kegiatan positif seperti ini untuk mahasiswa kedepannya.
“Karena kegiatan ini sangat berdampak positif, jadi doakan kami semoga kedepan kami selalu dapat memberikan kegiatan kegiatan yang bermanfaat bagi kita semua,” tutupnya.
Adapun narasumber pada kegiatan seminar yang diikuti oleh 60 orang mahasiswa ini berasal dari praktisi hukum, Zefri Idham dan Demisioner IMM, Agung Yuda Pratama.
Penulis: Redaksi
Editor: Redaksi
Discussion about this post