DM – Sebanyak 48 hewan qurban dari ASN Pemko Tanjungpinang telah disalurkan ke masjid dan mushalla di wilayah setempat. Penyerahan dilakukan langsung oleh masing-masing perangkat daerah kepada panitia penerima. Sekretaris Daerah Kota, Zulhidayat, turut menyerahkan secara simbolis 1 ekor sapi kepada Pengurus Masjid Agung Al-Hikmah Tanjungpinang, Rabu (28/6).
Zulhidayat mengatakan, jumlah hewan kurban yang terkumpul melalui tabungan Kurban para ASN sebanyak 48 ekor yang terdiri dari 47 ekor sapi dan 1 ekor kambing.
“Ini hasil dari tabungan kurban ASN Pemko Tanjungpinang yang ingin ikut berkurban,” ucap Zulhidayat usai penyerahan Sapi di halaman masjid Agung Al-Hikmah.
Menurutnya semua hewan kurban yang telah terkumpul akan diserahkan kepada masjid-masjid yang kekurangan hewan kurban, juga yang belum pernah mendapat dari Pemko Tanjungpinang.
“Masing-masing akan mendapatkan 1 ekor hewan kurban. Kita bergantian karena kurban kita tidak untuk di tahun ini saja,” tambah Zulhidayat.
Selain itu proses distribusi juga sudah mulai dilakukan kepada setiap masjid yang telah terdata oleh bagian Kesra Setdako Tanjungpinang. “Sebagian sudah mulai dikirim untuk disembelih besok, kalau lusa besok sore baru dikirim,” ujarnya.
Secara terpisah, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar Pemko Tanjungpinang yang telah menyisihkan rezekinya untuk ibadah qurban di Idul Adha 1444 H ini.
“Alhamdulillah, atas nama Pemerintah Kota Tanjungpinang sangat berterima kasih atas kesediaan berbagi rezeki dari ASN dan keluarga besar Pemko Tanjungpinang untuk ibadah qurban tahun ini. Semoga membawa keberkahan untuk kita semua dan tentunya untuk Kota Tanjungpinang,” ujarnya.
Dikatakan Rahma, penyerahan hewan qurban yang disalurkan ke masjid dan mushalla ini digilir setiap tahunnya. “Seperti tahun-tahun sebelumnya, hewan qurban ini kami gilir untuk masjid dan mushalla, sehingga semua dapat berkahnya sesuai dengan usulan ke bagian Kesra. mungkin kami belum bisa mengakomodir keseluruhan tetapi kami terus berusaha untuk terus melakukan untuk kemaslahatan ummat dan berupaya untuk terus berbagi untuk sesama,” lanjut Rahma.
Sementara itu Ketua Panitia Kurban Masjid Agung Al-Hikmah Tanjungpinang, Raja Rasfiardi mengatakan akan melaksanakan penyembelihan Kamis (29/6) esok pada pukul 09.00 pagi. Dimana daging kurban ini akan dibagikan kepada sekitar 300 masyarakat sekitar masjid.
Penulis: Pro
Editor: Redaksi
Discussion about this post