DM – PT Pelni Tanjungpinang mengusulkan penambahan kuota penumpang (dispensasi). Hal itu, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, yang diperkirakan akan terjadi saat perayaan idul fitri 2023.
Kepala Cabang Pelni Tanjung Pinang, Putra Kencana mengatakan pihaknya sudah mempersiapkan dua unit Kapal Perintis Sabuk Nusantara 48, untuk melayani pemudik dari Tanjungpinang.
Kapal Sabuk Nusantara itu bersandar di Pelabuhan SBP Tanjungpinang, dan Pelabuhan Kijang Kabupaten Bintan. Selain itu, kapal Bukit Raya, Umsini dan Kapal Dorolonda juga akan melayani mudik idul fitri tahun ini.
“Kita dapat satu tambahan, tapi tanggalnya belum tahu, kalau Kapal Bukit Raya masih reguler, belum ada penambahan atau pengurangan rute,” ujar Putra, Jum’at (24/3/2023).
Saat ini, kata Pitra pihaknya juga masih menunggu dispensasi dari Pelni Pusat, untuk mengantisipasi kelonjakan penumpang yang diperkirakan hingga 50 persen.
“Sekarang Bukit Raya total penumpang yang diperbolehkan 1.300 orang, Umsini 2.500 orang dan Dorolonda 3.000 an,” sebutnya.
Selain itu, calon penumpang wajib melengkapi syarat perjalanan, dengan bukti vaksin covid-19 minimal dosis kedua. Atau, bisa diganti dengan surat keterangan dari rumah sakit, bagi yang tidak memiliki dengan alasan sakit.
Kemudian, Putra mengimbau kepada masyarkat agar dapat membeli tiket secara online, dan lebih awal. Sebab, saat ini tiket yang disediakan sesuai dengan kapasitas yang sudah ditentukan.
“Dispensasi nanti bisa 20 sampai 30 persen dari kuota yang sudah ditetapkan,” tukasnya.
Penulis: Mael
Editor: Redaksi
Discussion about this post