DM – Jelang Tahun Baru 2023, Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepri dipadati penumpang. Dalam sehari, setidaknya ada 5.843 penumpang yang datang dan pergi di pelabuhan itu.
Kapolsek Kawasan Pelabuhan (KKP) Polresta Tanjungpinang, AKP Zubaidah mengatakan ada 2.892 penumpang yang telah tiba di Pelabuhan SBP, pada Kamis (29/12/2022) hari ini.
Sementara yang berangkat dari Pelabuhan SBP, kata dia ada sebanyak 2.891. Data tersebut, diperkirakan akan terus bertambah hingga sore hari.
“Jika dibandingkan dengan Tahun 2021, maka terjadi peningkatan sebanyak 40 persen. Tahun lalu, keberangkatan mencapai 495.145 orang, sementara tahun ini sudah ada 740.205 orang,” ujar AKP Zubaidah.
Zubaidah menerangkan, ada 3.002 dan 2.841 orang penumpang yang berangkat dan tiba di Pelabuhan SBP Tanjungpinang, pada Rabu kemarin.
“Hari Selasa yang lalu, penumpang yang tiba ada 2.928 dan yang berangkat ada 2.840 orang,” ungkapnya.
Selain itu, AKP Zubaidah menyampaikan bahwa Polsek KKP Tanjungpinang belum mengalami kendala, dalam melakukan pengamanan perayaan Nataru dan Tahun Baru 2023 ini.
Bahkan, Polsek KKP juga terus mengimbau kepada operator kapal, untuk tidak memberangkatkan kapal jika dalam keadaan over atau kelebihan kapasitas.
Jika kapal di Pelabuhan SBP sudah penuh, AKP Zubaidah beri imbauan ke penumpang, untuk bersabar untuk menunggu kapal selanjutnya.
Apalagi saat ini cuaca sedang buruk. Angin kencang dan gelombang tinggi,” tukasnya
Penulis : Mael
Editor : Redaksi
Discussion about this post