DM – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV (Lantamal IV) Tanjungpinang melakukan latihan operasi pertahanan pantai di Pantai Gasing, Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang, pada Kamis (8/6/2022) pagi.
Dalam lantihan ini, setidaknya ada 100 personel dari Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan IV yang dilibatkan. Tidak hanya itu, para personel yang menjalani latihan ini juga dilengkapi dengan senjata berat, sedang hingga ranjau darat.
Wakil Komandan Lantamal IV Tanjungpinang, Kolonel Marinir Andi Rahmat mengatakan kegiatan ini merupakan operasi menggagalkan operasi pendaratan musuh pada daerah pantai tertentu.
“Tujuan latihan ini adalah untuk melatih dan memelihara profesionalisme prajurit Yonharlantamal IV yang merupakan program Triwulan Latihan operasi matra laut Tahun 2022,” ujar Kolonel Marinir Andi di Pantai Gasing Tanjungpinang.
Dalam hal ini, kata dia sknario latihan ini mencerita ada pasukan Militer musuh yang berhasil menerobos dari Perairan Bintan menuju Pantai Gasing Pulau dompak, dengan kekuatan 1 Kompi Infanteri, 1 Baterai Armed diikuti unsur Banmin yang diangkut 2 LST kelas Laotieshan dalam kawalan 1 SQ Mig 29 milik musuh.
Jadi, sambung Andi pasukan Lantamal IV yang terdiri dari Kompi Personel Lantamal IV, Kompi Infanteri Yonmarhanlan IV , Baterai Arhanud dan Kompi Markas Yonmarhanlan IV harus menghalau musuh tersebut, agar tidak mendarat di Pantai Gasing.
Dalam hal ini, terdapat dua pucuk meriam pertahanan pantai yang melalikan penembakan dari jauh jauh, diikuti dengan Seksi Senjata Mesin Berat (SMB), Seksi GPMG melaksanakan tembakan secara terus menerus (Barage).
Sedangkan Pasukan Infanteri Marinir, Andi Menerangkan bahwa mereka melaksanakan penembakan untuk memukul mundur pasukan musuh di Baris Depan Daerah Tempur (BDDT).
“Jadi agar musuh tidak masuk di Pantai Gasing, pasukan menghadang dan menghalang dengan berbagai senjata. Dari senjata berat, perorangan, sedang hingga ada ranjau yang diletakkan dipinggir pantai,” ungkapnya.
Dia menyampaikan, lantihan ini akan dilaksanakan sebanyak 3 bulan satu kali. “Ini tugas pokok dan fungsi sebagai pangkalan angkatan laut, dan untuk meningkatkan profesional prajurit,” tukasnya.
Penulis : Mael
Editor : Redaksi
Discussion about this post