DM – Sebagai bentuk perhatian terhadap kaum perempuan dalam mengembangkan potensi dalam meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan keluarga, Pemerintah Kota Tanjungpinang melaksanakan pelatihan kuliner dan menjahit.
Pada kegiatan tersebut, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, menyerahkan bantuan peralatan kuliner dan mesin jahit bagi peserta pelatihan home industry, yang dilaksanakan di Aula Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah, Kantor Walikota, Rabu (8/6).
Kepala DP3 Penmas, Rustam dalam laporannya menyampaikan maksud dilaksanakannya kegiatan pelatihan untuk meningkatkan kesejahteraan perempuan kategori rentan atau sebagai kepala keluarga.
“Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan khususnya perempuan rentan atau sebagai tulang punggung keluarga, untuk menstimulasi pengembangan usaha perempuan melalui keterampilan home industry, meningkatkan keterampilan hidup dan ketahanan diri perempuan, membuka dan memperluas kesempatan bagi kaum perempuan untuk mengembangkan potensi dirinya dalam meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan keluarga,” jelas Rustam.
Lanjut disampaikan, narasumber berasal dari lembaga pelatihan yang terakreditasi. “Pelatihan ini diikuti oleh sebanyak 12 peserta yang terbagi kepada dua jenis pelatihan, yaitu 8 orang peserta pelatihan membuat roti selama 10 hari dan 4 orang peserta pelatihan menjahit mengikuti pelatihan selama 24 hari. Pelatihan ini ini diberikan oleh narasumber dari lembaga yang terakreditasi, sehingga peserta nantinya akan mendapatkan sertifikat pelatihan,” tambahnya.
Sementara itu, Rahma dalam sambutannya mengatakan bahwa perlindungan perempuan dan anak merupakan bagian dari pembangunan nasional sangat penting dalam pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing.
“Perempuan saat ini harus berani untuk mandiri sehingga tidak selalu bergantung dengan suami, salah satunya melalui pelatihan keterampilan yang difasilitasi oleh dinas pemberdayaan perempuan perlindungan anak dan masyarakat kota tanjungpinang ini,” katanya.
Rahma berharap melalui pelatihan ini para peserta dapat memiliki bekal ilmu atau keterampilan dan peralatan untuk membuka usaha industri rumah tangga. “Semoga melalui pelatihan ini dapat memberikan manfaat dan digunakan untuk membuka usaha sendiri dari rumah. semoga kedepan usaha yang dijalankan berhasil dan sukses, sehingga dapat menambah penghasilan serta meningkatkan perekonomian keluarga,” harapnya.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Endang Abdullah, dan Wakil Ketua II DPRD Kota Tanjungpinang, berserta Perangkat Daerah terkait diantaranya Dinas Perindag, Dinas Kominfo, Dinas Sosial, dan Dinas Nakerkop dan Usaha Mikro.
Penulis : Humas
Editor : Redaksi
Discussion about this post