DM – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tanjungpinang melaksanakan upacara pengukuhan CPNS Angkatan tahun 2021, di Halaman Kantor Satpol PP Kota Tanjungpinang, Jalan MT. Haryono, Jumat (20/5).
Bertindak sebagai pembina upacara, Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, dalam amanatnya, mengatakan Satpol PP harus memahami tugas pokoknya sebagai pelaksana kebijakan publik, pelaksana peraturan daerah dan tentunya sebagai pelayan masyarakat.
“Sebagai ASN khususnya Satpol PP, tentunya harus memahami apa yang akan menjadi tanggung jawab dan kewajiban sebagai personil Satpol PP. Lakukan koordinasi dengan cepat, sigap dan tepat, karena Satpol PP salah satu tugasnya adalah sebagai pelaksana kebijakan publik, pelaksana Perda dan yang terpenting adalah sebagai pelayan masyarakat. Untuk itu perlu dipahami tupoksi masing-masing pasti akan menjadi bagian dari Satpol PP yang berintegritas dan profesional,” jelasnya.
Rahma dalam kesempatan itu juga menegaskan agar seluruh personil Satpol PP tidak ada yang terjerat dalam masalah hukum termasuk dalam penggunaan obat-obatan terlarang.
“Kita semua tidak ingin anggota Satpol PP terjerat dalam permasalahan hukum, termasuk dalam penyalahgunaan obat-obatan terlarang atau penggunaan narkoba. Satpol PP diharapkan dapat menjadi pelopor disiplin karena Satpol PP adalah penegak Peraturan Saerah, Peraturan Walikota dan peraturan-peraturan publik lainnya dan tentunya sebagai pelayan masyarakat yang harus bersikap profesional, sehat, bersih dan berintegritas,” pesan Rahma.
Rahma turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Satpol PP yang telah bekerja dengan sungguh-sungguh untuk melaksanakan tugas dan fungsinya.
“Diharapkan agar kedepan Satpol PP dapat terus dan lebih meningkatkan kualitas pelayanannya, karena ada beberapa sektor yang menjadi ruang lingkup tugas Satpol PP yang juga perlu penanganan lebih serius. Terima kasih kepada seluruh jajaran Satpol PP yang telah melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan kepada seluruh CPNS yang telah tergabung dalam Satpol PP, saya ucapkan selamat bergabung di Pemerintah Kota Tanjungpinang. Saudara semua memiliki masa depan dan karir yang panjang dan bagaimana perkembangan karir tersebut tergantung kepada kemampuan dan attitude masing-masing,” pungkasnya.
Terakhir, Rahma menyematkan tanda pangkat secara simbolis kepada perwakilan personil Satpol PP Kota Tanjungpinang. Turut hadir dalam kegiatan upacara tersebut unsur Forkopimda, Kepala BKPSDM Kota Tanjungpinang, Tamrin Dahlan, Kepala Satpol PP Kota Tanjungpinang, Ahmad Yani, Kepala Dishub Kota Tanjungpinang, Bambang Harianto, serta orang tua CPNS yang turut menyaksikan.
Penulis : Humas
Editor : Redaksi
Discussion about this post