DM – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tanjungpinang akan kembali melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), bagi pelajar Paud, SD hingga SMP yang ada diwilayah setempat, pada Senin (4/10/2021) pekan depan.
Kepala Disdik Kota Tanjungpinang, Endang Susilawati mengatakan bahwa satuan pendidikan sudah siap melaksanakan PTM terbatas. Kata dia, penerapan PTM itu berpedoman pada SKB 4 Menteri, surat edaran terbaru Gubernur Kepri, Satgas Covid-19 Kepri dan Kota Tanjungpinang, serta izin dari orangtua murid.
“Tapi, terlebih dahulu kita akan melakukan monitoring dan evaluasi persiapan PTM. Sebenarnya, rata-rata sekolah sudah siap, baik lingkungan maupun guru,” ujar Endang, Selasa (28/9/2021).
Dirinya menerangkan, pihak Disdik sangat berhati-hati untuk pelaksanaan PTM pada tingkat Paud hingga SD. Sebab, hampir semua peserta didik Paud dan SD masih belum mendapatkan vaksinasi covid-19.
“Kekhawatiran kita itu, murid TK dan SD karena rentan adanya kerumunan. Makanya perlu pengawasan ekstra baik dari pihak sekolah dan guru,” sebutnya.
Untuk durasi pembelajaran, kata Endang pihaknya mengatur ketentuan jam belajar untuk Paud dan SD selama 1 jam. Sementara pelajar SMP akan belajar selama 2 jam.
“Karena, setiap sekolah jumlah siswanya berbeda, jadi satuan pendidikan yang mengatur. Kita yang menentukan durasinya,” ungkapnya..
Endang menyampaikan, Disdik Tanjungpinang harus terus memastikan semua pelajar dan guru dalam kondisi sehat.
“Yang penting itu izin orangtua murid. Surat izin yang kita berikan tidak perlu bermaterai, cukup tanda tangan orangtua murid saja. Karena, kita tidak mahu membebankan orangtua,” tutupnya.
Penulis : Mael
Editor : Redaksi
Discussion about this post