Natuna, detak.media – Kabar duka menyelimuti keluarga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Natuna. Pasalnya Mantan Ketua Komisi II DPRD Natuna, Yohanis, dikabarkan meninggal dunia di ruang ICU RSUD Natuna, pada Jum’at (22/01/2021) malam, sekira pukul 19:45 WIB.
Lelaki yang juga merupakan Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Natuna itu, tutup usia di umur 41 tahun.
“Almarhum memang diketahui sudah lama mengalami sakit,” ujar Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar, saat menjenguk jenazah Almarhum Yohanis di RSUD Natuna, Jum’at (22/01/2021) malam.
Mewakili lembaga dan seluruh anggota DPRD Natuna, Amhar menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya mantan anggota legislatif dari Dapil Natuna III tersebut.
Kata Amhar, Yohanis dikenal sebagai sosok yang sangat baik hati, ramah terhadap rekan kerja dan masyarakat, santun serta sangat peduli dengan sesama.
“Jiwa sosial beliau sangat tinggi. Selama menjabat anggota Dewan, beliau sudah banyak memberikan sumbangsih kepada DPRD Natuna, maupun terhadap Partai PAN,” kata Amhar.
Amhar berdo’a agar Almarhum mendapatkan tempat yang terbaik disisi Tuhan Yang Maha Esa, serta seluruh keluarga yang ditinggalkan dapat diberikan kekuatan dan ketabahan.
“Semoga beliau ditempatkan di tempat yang selayaknya di sisi Allah SWT, dan kepada keluarga yang ditinggalkan kiranya diberikan kekuatan serta ketabahan,” pungkas politisi PAN tersebut.
Saat itu, Amhar didampingi Sekretaris DPD PAN Natuna, Hendriyana, juga turut menjemput dan menghantarkan jenazah hingga ke rumah duka.
Jenazah Yohanis rencananya akan dimakamkan hari ini, Sabtu (23/01/2021) siang, di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Sabang Mawang Barat, Kecamatan Pulau Tiga. Kedatangan jenazah di kampung halamannya, disambut isak tangis pihak keluarga dan masyarakat setempat.
Discussion about this post