DM – Gubernur Kepri, H. Isdianto menekankan pentingnya memperkuat hubungan tali silaturahim antar sesama umat beragama. Termasuk yang dibingkai dalam kegiatan sehari hari seperti safari subuh.
Hal itu disampaikan H Isdianto setelah melaksanakan sholat subuh berjamaah dan ramah tamah bersama tokoh agama di kantin Masjid Raya Al Hikmah Kota Tanjungpinang, Jumat (4/9).
Menurut Gubernur, kegiatan silaturahim harus terus digalakkan, dipertahankan dan terus dilanjutkan. Sebab, kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk membangun hubungan antar sesama manusia.
“Ini semata-mata untuk menjaga silaturahim antar sesama umat, dan juga antar umat beragama yang ada lingkungan sekitar kita,” ujarnya.
Isdianto juga mengajak warga Kepulauan Riau untuk menjaga tali silaturahim dan terus tingkatkan solidaritas di antara umat beragama.
“Ini juga terus kita laksanakan untuk terciptanya Kepri yang maju dan berdaya saing dengan daerah lain,” tambah Isdianto.
Selain itu, Isdianto juga menyampaikan bahwa ramah tamah tersebut bertujuan untuk menyambung tali silaturahim rasa kebersamaan antar pemerintah dan masyarakat dalam hidup yang rukun dan damai.
“Perlunya menyambangi tokoh tokoh masyarakat dalam kerinduan kekeluargaan dan berkelaka tentang petua petua dahulu agar bersatu padu,” jelasnya.
Tampak bersama sama Gubenur, Ketua MUI H Azhar Hasyim, Ketua LAM Provinsi H Abdul Razak AB, Ketua LAM Tanjungpinang H Wan Rapiar, Tenaga Ahli H Herizal Hood, Kabiro Kesra H Aiyub, Ketua FKUB Endi Maulidi beserta tokoh agama lainnya.
Discussion about this post