DM – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kepri, Drs.Maifrizon membuka secara resmi penyuluhan narkoba, bagi pemuda, siswa/siswi se Provinsi Kepri di Batam, tepatnya di Hotel The Hills, Nagoya, Selasa (4/3/2020). Acara di selenggarakan oleh Bidang Kepemudaan Dinas Pemuda dan Olahraga.
Dalam sambutanya, Maifrizon berharap agar pemuda dan siswa siswi yang mengikuti kegiatan ini agar serius dalam mengikuti penyuluhan. Bahwa para peserta setelah ini dapat menjadi agen/kader Pemuda Anti Narkoba, selanjutnya para peserta diharapkan juga agar memberikan penyuluhan dan pemahaman bahaya Narkoba Kepada teman temannya dalam kelompok kecil di lingkungan sekolah.
Terakhir pesan Maifrizon, kedepannya kegiatan Penyuluhan mengenai Narkoba akan semakin ditingkatkan Pola nya, seperti pembentukan Organisasi organisasi kecil, sebagai wadah pemuda yang sudah mengikuti penyuluhan untuk mengimplementasikan dan memfasilitasi pemuda yang ada, papar Pria berkumis ini.
Hadir pada acara ini, Kabid Kepemudaan Dispora Kepri Yeny Trisia Isabbela,BNN diwakili, Eselon IV bidang Pemuda Dispora kepri Riza Satya Putri SH MH, Kabid di Badan Kesbangpol Kesbangpol Batam
Acara di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan laporan panitia oleh Kabid Kepemudaan Yeny Trisia Isabella meminta peserta untuk serius mengikuti acara tersebut, dengan sungguh sungguh sebab ilmu yang didapat dapat memberikan pemahaman kepada peserta untuk hati hati dalam menghadapi bahaya narkoba, jangan coba coba untuk menyalahgunakan narkoba. tegasnya
Untuk Kegiatan Penyuluhan Narkoba bagi Pemuda, siswa siswi. se Provinsi Kepri sebelumnya telah dilaksanakan di Kota Tanjungpinang pada 19 Febuari, tanggal 25 Febuari 2020 di laksanakan di Bintan, dan 4 Maret di Batam selanjutnya Lingga,Karimun Natuna serta Anambas katanya
Usai paparan dilanjutkan dilanjutkan tanya jawab oleh peserta. Dengan antusias peserta mengikuti acara dari awal hingga akhir acara. Acara di akhiri dengan foto bersama peserta.
Discussion about this post