DM – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kepulauan Riau menggelar Penyuluhan Narkoba Bagi Pemuda, siswa siswi pelajar se Provinsi Kepri. Acara di ikuti ratusan peserta tersebut di laksanakan bidang Kepemudaan dengan Kabidnya Yeni Trisia Isabella dan PPTK Kegiatan Riza Satya Putri, SH, MH di Hotel Pelangi, Rabu (19/2/2020).
Hadir pada kegiatan tersebut Plt. Assisten I Provinsi Kepri Drs. Raja Ariza, Kadispora Provinsi Kepri Drs.Maifrizon, Kadis Kesehatan Kepri diwakili, Kanwil Kemenag Kepri diwakili, BNN Kota Tg.pinang, Kabiro Biro Kesra diwakili, Sekretaris Dispora Kepri, Eselon IV bidang pemuda dispora kepri Riza Satya Putri, SH, MH., Ka. Sat Res Narkoba Tanjungpinang diwakili.
Acara di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan kata sambutan oleh Plt. Assisten I Provinsi Kepri Raja Ariza yang mewakili Plt. Gubernur Kepri.
Harapan Raja Ariza dalam pembukaan kegiatan tersebut mengatakan “Tidak hanya teori yang dipelajari tapi mengutus anak siswa/I, pemuda/i yang telah mendapat pembekalan narkoba untuk dapat bekerja sama dengan jaringan Polres dalam memberantas narkoba.
Pemerintah daerah, jajaran polres dan jajaran BNN mempunyai kegiatan terpadu untuk kegiatan memberantas narkoba bersama karena masa depan bangsa ada ditangan siswa/i pemuda/i.
Tidak lupa juga dengan dengan memupuk Iman dan Taqwa (IMTAQ) dalam menghadapi gencarnya pengaruh NARKOBA, harap Raja Ariza pria murah senyum ini.
Kadispora Kepri Maifrizon meminta peserta untuk serius mengikuti acara tersebut, dengan sungguh-sungguh sebab ilmu yang didapat bisa memberikan pemahaman kepada peserta untuk hati-hati dalam menghadapi bahaya narkoba, jangan coba-coba untuk menyalahgunakan narkoba, tegasnya.
Bertindak sebagai narasumber dari BNN, Dinas Kesehatan dan Kementrian Agama. Usai paparan dilanjutkan tanya jawab oleh peserta. Dengan antusias peserta mengikuti acara dari awal hingga akhir acara.
Discussion about this post